Filosofi P3I
Pusat Pengkajian Pengadaan Indonesia (P31) hadir dari kesadaran bahwa perbaikan pengadaan barangjasa di Indonesia memerlukan kehadiran seluruh pihak dalam simpul perbaikan. Atas dasar kesadaran itulah pendiri P31 memutuskan untuk bergandeng pikir dan kiprah melalui sebuah perkumpulan.
P31 bukan organisasi terbuka yang membuka penerimaan anggota secara luas mengingat P31 bukanlah organisasi profesi.
P31 diharapkan mampu menjadi salah satu oase bagi dunia pengadaan barang/jasa di Indonesia baik di sektor publik maupun privat Oase yang mengalirkan ilmu pengetahuan. pemahaman dan pengalaman terbaik di bidang pengadaan barang/ jasa kepada seluruh stakeholders.
Ruang pengkajian adalah ruang yang masih sangat jarang diisi oleh lembagalembaga pengadaan barang/ jasa di Indonesia. Sehingga P31 hadir mengisi ruang tersebut. Pengkajian P31 baik melalui pengkajian mandiri. kerjasama dengan berbagai pihak. pendampingan pengadaan bahkan hasil dari advokasi hukum sangat berharga.
Sejurus dengan itu hasil kajian berupa pengetahuan. pengalaman dan pendalaman terhadap semuanya harus dapat tersosialisasi secara luas. Oleh karena itu P31 juga menjadikan kelas pengadaan barangjasa sebagai salah satu alat untuk membagi hasil kajian kepada publik. Kelas pengadaan tersebut tidak terbatas pada kelas mandiri P31 tetapi juga kelas dimana anggota P31 hadir.
P31 juga membagikan hasil pemahaman terhadap kajian melalui forum nirlaba baik secara mandiri melalui Temu Nasional setiap tahun yang bekerja sama dengan berbagai lembaga dan pihak terkait. P31 bukanlah organisasi terbuka yang membuka penerimaan anggota secara luas mengingat P31 bukanlah organisasi profesi. Hal ini untuk menjamin anggota yang direkrut oleh P31 mempunyai pemikiran yang sejalan dengan visi dan misi P31 yaitu menjadi lembaga pengkajian dan studi pengadaan barang/jasa yang andal terpercaya dan menjadi referensi nasional dan internasional harus menjaga agar seluruh anggotanya harus benar-benar memiliki kapabilitas, integritas dan profesionalitasnya.
P31 saat ini diperkuat oleh personil-personil yang sangat dekat dan lekat dengan perkembangan kebijakan. pelaksanaan. maupun pendidikan terkait pengadaan barangjasa. Sebagian besar personil masih aktif sebagai pengelola pengadaan dan terjun langsung dalam kesehariannya. Sedangkan selebihnya meskipun tidak lagi aktif sebagai pengelola pengadaan namun masih tetap berkiprah di dunia pengadaan barang/jasa sebagai narasumber. pendamping, maupun tu rut memberikan sumbangsih nyata dalam bentuk kajian dan penelitian. Bidang kerja para personil yang tidak hanya di pemerintahan pusat. namun juga tersebar di pemerintahan daerah. perguruan tinggi. lembaga donor internasional. dan swasta menjadikan keberagaman tersebut sebagai potensi dan sudut pandang yang saling melengkapi dan mendukung untuk dapat memberikan kontribusi terbaik bagi dunia pengadaan nasional maupun internasional
Personil P31 rata-rata memiliki keahlian dan pengetahuan yang multi disiplin sehingga diharapkan mampu menjadi nilai tambah dalam memahami. menelaah dan mengambil kesimpulan yang digunakan sebagai hasil kajian dan solusi bagi permasalahan pengadaan yang ada saat ini dan masa yang akan datang. Sejak tahun 2012. P31 telah berkontribusi dalam pelaksanaan pengadaan di sektor privat. BUMN/D. BLU. maupun instansi publik. Dengan semangat untuk terus berkontribusi bagi perbaikan dan kemajuan pengadaan barangjasa di Indonesia. maka P31 layak menjadi partner yang handal dan terpercaya dalam pengadaan barangjasa dan manajemen rantai pasok.